Artikel Senang memberikan semua hal yang membuatmu senang.

7 Cara Agar Puasa Lancar

Artikel Senang - Kita akan membahas artikel yang berjudul 7 Cara Agar Puasa Lancar. Dengan membahas artikel ini, semoga puasa kita nanti lancar dan "tidak bolong" hingga malam takbiran dikumandangkan.
7 Cara Agar Puasa Lancar

Puasa merupakan salah satu kewajiban bagi setiap muslim di dunia. Puasa dapat memberikan manfaat bagi tubuh, kesehatan, batin, hingga kekuatan dalam spiritual. Sehingga sering kali puasa ini banyak sekali godaan terutama masalah makanan, karena tubuh belum terkontrol ketika puasa Ramadhan tiba.

Ketika berpuasa kita semua tentu akan mengalami hal yang sama, yaitu panas dalam tubuh tidak terkontrol sehingga lemas, lesu dan lunglai dirasakan. Apalagi remaja yang baru saja melakukan puasa, maka hal inilah yang mengakibatkan tubuh terkurasnya ion dan dehidrasi berlebih. Namun ketika sudah menjelang berbuka puasa, tubuh akan mengontrol makanan yang masuk dan menggilingnya sehingga mampu memberikan kesehatan bagi tubuh.

Bila kita sadari secara sepenuhnya, puasa itu dapat lancar dan dapat pula tidak lancar. Sebab banyak sekali masalah yang perlu dibahas bila yang ditanyakan itu adalah puasa lancar atau tidaknya. Oleh sebab itu selain "halangan" bagi wanita, pria juga tentu pernah mengalami kegagalan dalam berpuasa. Terlebih bila hari pertama puasa, ini akan mengakibatkan tubuh menyesuaikan diri sehingga tubuh akan mengurangi kinerja untuk mencerna dan dapat digunakan untuk kegiatan yang lainnya.

Biasanya tempat itu sangat mempengaruhi ketika berpuasa. Bila pekerjaanmu adalah sebagai costumer service yang berada di bank atau teller perusahaan, maka hal tersebut biasanya akan dihadapkan dengan AC. Sehingga puasa seakan tidak terasa sama sekali. Dan bahkan ketika menjelang magrib terasa masih siang atau kurang lama dalam berpuasa.

Sehingga ini memunculkan banyak kontrofersi dan pertanyaan. Kenapa puasa itu sangat tergantung dari tempat ataupun makanan yang disajikan, sedangkan lancar tidaknya puasa itu tergantung dari kekuatan seseorang dalam berpuasa. Jawabannya adalah karena puasa itu dilakukan karena diri sendiri dan dikarenakan menuntut sebuah tanggung jawab pada diri sendiri, sehingga kelancaran terjadi jika adanya niat dari awal sebelum berpuasa.

Didalam mengerjakan puasa khususnya Ramadhan kali ini, kita tentu akan dihadapkan dengan banyak cobaan dan rasa capek yang mungkin saja muncul ketika siang hari. Hal ini memang wajar terjadi sebab tubuh belum mengontrol dengan baik ketika puasa, sehingga tubuh mengalami drop yang mungkin hingga 50%.

Nah berikut ini merupakan 7 Cara Agar Puasa Lancar, simak dan perhatikan dengan baik.. !!

1. Makanlah di Waktu Tepat

Ketika berbuka dan sahur, tentu hal ini harus dilakukan dengan baik dan waktu yang tepat. Waktu yang baik makan ketika puasa Ramadhan adalah ketika setelah adzan magrib dikumandangkan kira-kira pada pukul 17:30 dan saat sahur yaitu pada pukul 3:00 pagi. Sehingga pada waktu tersebutlah biasanya makanan akan mencerna dengan baik ketika berpuasa. Jika lebih dari pukul tersebut, mungkin perut akan mengalami sedikit terlambat dalam pencernaan.

2. Makanlah Kurma

Nah sebelum berbuka dengan makanan-makanan yang bergizi, alangkah baiknya bila makan kurma terlebih dahulu. Sebab dengan memakan kurma akan menimbulkan perasaan yang lebih baik. Gizi yang terdapat pada kurma cukup untuk memulihkan tenaga. Glukosa tidak terlalu banyak dan bila memakan kurma sehabis adzan magrib hal ini akan menambah energi ketika sholat magrib nantinya. Sehingga memakan kurma ini sangat bergizi ketika puasa Ramadhan ini.

3. Makanlah Sayuran

Jangan makan makanan yang berlemak, yang dapat menimbulkan obesitas, gangguan kesehatan dan lainnya. Makanlah makanan yang bergizi seperti sayuran. Misalkan saja makan wortel, sawi, kangkung, tomat dan sebagainya. Hal ini disarankan agar ketika waktu siang menjelang, sayuran akan menguatkan tubuh sehingga ini dapat berdampak baik bagi kesehatan dan pencernaan.

4. Sholatlah 5 Waktu Dengan Tepat

Nah selain makanan, sholat adalah cara untuk menetralkan tubuh dari banyak darah yang menggumpal. Dari penelitian, ketika sholat 5 waktu dilakukan secara terus menerus, kesehatan tubuh akan meningkat, darah akan mengalir dengan lancar, sehingga hal ini dapat mengontrol emosi seseorang ketika melakukan kegiatan apapun. Oleh karena itu sholatlah 5 waktu dengan tepat, hal ini juga harus dilakukan ketika ramadhan tiba agar puasa lancar dan barokah.

5. Bekerjalah Tanpa Memikirkan Makanan

Bekerja itu sangat penting untuk kesehatan. Karena dalam bekerja kita tentu akan bergerak, dan mengeluarkan keringat dan tenaga. Hal inilah yang menjadi sunnah rosul ketika berpuasa. Jangan malas dalam bekerja, berhentilah memikirkan makanan, hal tersebut tidak akan ada gunanya dalam berpuasa. Sehingga hal inilah yang akan memberikan kekuatan tenaga ketika menjalankan pekerjaan. Sebab sebelumnya perut terisi makanan dan setelah makanan tidak ada, maka tubuh akan melatih diri agar bekerja dengan biasa namun dengan tenaga yang berkurang. Biasanya setelah puasa selesei, pekerjaan akan lancar dan tidak mengalami keluhan.

6. Seringlah Beribadah dan Sedekah

Ibadah selain sholat seperti baca alquran, membantu sesama, membagikan takjil secara gratis, dan sedekah lainnya. Dengan bersedekah maka perasaan kita akan lebih sempurna, dan menimbulkan efek semangat ketika melakukannya sehingga puasa bisa lancar dengan sepenuhnya. Hal inilah yang memberikan pengaruh positif terhadap puasa bila menjalankan ibadah dengan lancar dan selalu bersedekah di bulan suci ramadahan kali ini.



7. Mintalah Sesuatu Dengan Ikhlas

Perlu perubahan dalam hidup agar lebih baik?. Nah pada bulan ramadhan ini merupakan salah satu bulan yang penuh dengan berkah. Apa saja yang kamu inginkan insyaallah dikabulkan asalkan mau untuk berdoa dan bertawakal dengan ikhlas. Bila saja kamu menginginkan motor, maka kamu akan mendapatkannya dengan terbukakannya cara dan bagaimana mendapatkan uang dengan sepenuhnya. Inilah yang menjadi salah satu semangat dalam menjalankan puasa, sehingga puasa bisa lancar. Bila mungkin ada pemikiran tidak lancar, maka impian nantinya juga tidak lancar bukan !. Nah pemikiran atau paradigma seperti itulah merupakan salah satu cara untuk penyemangat dalam memperoleh kesuksesan dalam berpuasa.

Semoga puasa kita diterima disisi Allah SWT. Itulah 7 Cara Agar Puasa Lancar. Semoga bermanfaat.. ^_^

No comments:

Post a Comment

Berkomentarlah sewajarnya..
Kamu komentar di konten ini, kami akan komentari di konten kamu..
Trims..

Copyright © Artikel Senang | Tips, Cara, dan Trik Agar Senang.. All rights reserved. Template by DJK. Theme Framework: Responsive Design