Artikel Senang memberikan semua hal yang membuatmu senang.

Cara Mengenali Karakter Orang Lain

Cara Mengenali Karakter Orang Lain
Dalam artikel sebelumnya telah di bahas mengenai Cara Mengenal Orang Lain, yang didalamnya terdapat bagaimana untuk mengenal orang agar lebih dekat. Saat ini kita akan membahas mengenai cara mengenali karakter orang lain dengan mudah dan cepat. Sehingga dapat memberikan pengaruh yang begitu besar terhadap kehidupan ini.

Kawan seperti kita ketahui bahwa karakter itu merupakan suatu bentuk dari kebiasaan diri yang berporos kepada tujuan dan pemikiran. Suatu kesuksesan itu didapatkan dari sebuah Karakter. Dan karakter di bentuk dari kebiasaan, kebiasaan di bentuk dari tindakan setiap hari, dan tindakan itu dibentuk dari pemikiran kecil setiap orang.

Nah untuk itu mengenali karakter orang lain itu adalah hal yang mudah bila kita sudah tau apa itu karakter sebenarnya. Sebelum memasuki semua hal yang mengenai karakter, kita sebaiknya tau dahulu mengenai karakter yang baik itu seperti apa.

Karakter yang baik itu diibaratkan sebagai permata, karena keras dan bagus dilihat, dan mahal harganya. Sama halnya dengan hidup manusia itu. Jika dia memiliki kebiasaanyang bagus, dan imannya kuat atau keras kepada tuhan, dan selalu berbuat baik dan melalukan perbuatan baik, maka akan mahal harganya.

Cobalah tengok diri sendirilah, apakah sudah baik dan memiliki iman yang cukup sebelum mencela orang lain.!. Jika belum maka perbaiki terus dengan beribadah dan membantu orang lain serta sedekah. Nah ini yang penting. Ketika kita sedekah maka perasaan akan berubah baik, dan menghasilkan pembentukan karakter yang bagus ketika dilakukan setiap hari. Rejeki berlimpah, dan perasaan menjadi lebih indah.

Untuk memperbaiki diri itu gampang, pokoknya jauhilah hal-hal yang berhubungan dengan kemaksiatan, kecenderungan kepada tamak dan egois. Pokoknya apa yang di ajarkan agamamu itu baik, dan lakukanlah dengan iklas. Soalnya itu penuntun hidupmu..

Jika kamu adalah orang yang bekerja di bidang keras seperti bagian gudang dan sebagainya, maka sebaiknya mengenali karakter orang lain ini lebih rinci. Sebab pekerjaan itu membawa pengaruh diri loh. Semakin berat pekerjaannya semakin kasar tenaga yang dikeluarkan, semakin kasar juga ucapannya. Nah ini menjadi hal yang penting.

Sering-seringlah mengendalikan diri dalam berbuat dan bertindak kepada teman dan orang lain. Sebab belum tentu ucapan yang tidak mengenakan itu adalah menghancurkan hidup kita, bahkan terkadang ucapan yang pahit adalah cara terbaik untuk kita rubah menjadi lebih baik lagi. Maka mengenal karakter orang lain ini sangat penting sekali.

Terkadang orang itu dibutakan oleh keadaan dan perkataan. Jika orang lain itu tidak ingin berada didekat anda, maka itu bukan berarti dia marah atau apalah, namun dia lagi ingin sendiri atau ingin terhindar dari perkataan yang kurang menyenangkan. Oleh karena itu sebaiknya jangan tergesa-gesa dahulu memfonis bahwa dia adalah orang yang buruk.

Dalam mengenal orang lain, kita tentu harus mengerti terlebih dahulu bagaimana untuk mendapatkannya dengan lebih baik. Sehingga dalam mengenal orang lain ini kita akan senantiasa memahami bagaimana hidup ini lebih bahagia dengan mengenal karakter orang lain. Sehingga untuk membentuk perubahan dalam diri sendiri harusnya bisa mengenal orang lain lebih cepat.

Semua yang dilakukan dapat membuahkan hasil yang maksimal jika kita bisa mengenal orang lain dengan cepat. Sebab dengan mengenal orang lain tersebut akan menjadikan hidup lebih bahagia dan membentuk jati diri yang lebih baik. Selain itu apa saja yang dilakukan dapat membuahkan hasil yang maksimal bila mengenal orang lain itu dengan lebih baik.

Sehingga ada baiknya pula untuk mendapatkan karakter orang lain dengan berbagai cara yang dapat dilakukan. Nah untuk mendapatkan Karakter orang lain yang dapat dikenali adalah sebagai berikut :

Mendekati Dengan Perlahan

Dekatilah secara perlahan siapa yang ingin anda dekati. Nah ketika sudah mendekati itu sebaiknya gunakanlah kebaikan terlebih dahulu sebelum berlanjut kepada kebiasaan. Misalkan ada orang lain yang masuk dalam devisi anda dalam bekerja, nah ketika itu sebaiknya yang anda lakukan adalah mendekati secara perlahan dan berilah sebuah kebaikan. Itu biasanya akan memunculkan karakter dia seperti apa.

Ajak Ke Suatu Acara

Acara yang pantas itu adalah ketika diselenggarakannya sebuah hobi atau pertunjukan daerah. Untuk orang-orang yang baru anda kenali sebaiknya tuh ente ajak ke tempat seperti itu. Jika itu berjalan baik maka ente dapat menilai karakternya seperti apa.

Perlakukan Seperti Biasa

Biasanya sih orang tidak tau bahwa untuk membuat keberhasilan dalam segala bidang itu dilakukan dengan biasa. Nah sama dengan mengenali karakter orang lain itu pula. Perlakukanlah dengan biasa, karena dengan begitu kita akan tau bagaimana sifat asli daripada orang yang anda ajak tadi.

Jika biasanya anda ngopi di warung, maka ajaklah ngopi di warung yang biasa kamu pesan tuh. Dan jika dia ingin membayar ya belikan saja dahulu untuk pertama kali. Lihat reaksinya, jika dia sungkan atau segan ya dalam bahasa indonesianya, nah dia itu adalah orang baik.

Cobalah Test Kemampuan

Dalam suatu acara tentu anda harus mengetest dia dalam sebuah masalah. Coba anda pergi dengan orang yang baru anda kenal tersebut dengan anda  tidak membawa dompet atau uang dalam saku anda. Jika dia mau membayari anda dahulu maka dia adalah teman yang pantas buat anda. Namun bila tidak maka besok-besok nggak usah deh pergi sama dia. Dia tuh aneh tau nggak.. hehe...

Tanggap Karakternya

Jika sudah tau tentang karakternya, ini adalah sebuah pilihan bagi anda. Jika dia cocok untuk dijadikan teman sejati anda, maka jadikanlah. Jika tidak maka buanglah.. eh maksudnya biarkanlah.. hehe.. Itu adalah sebuah cara untuk mengenali karakter orang lain dengan mudah. Pilihalah sesuai keinginanmu..

Itulah Cara Mengenal Karakter Orang Lain. Semoga bermanfaat..

No comments:

Post a Comment

Berkomentarlah sewajarnya..
Kamu komentar di konten ini, kami akan komentari di konten kamu..
Trims..

Copyright © Artikel Senang | Tips, Cara, dan Trik Agar Senang.. All rights reserved. Template by DJK. Theme Framework: Responsive Design